VISI & MISI

 Visi Satuan Pendidikan
“Mencetak generasi yang sportif, mandiri, adaptif, religius, dan terdepan (SMART) dalam prestasi”.
Indikator Visi Sekolah :

1) Meningkatkan jiwa sportivitas perilaku siswa.
2) Menciptakan generasi yang mandiri dan kompeten sesuai dengan minat dan bakat.
3) 
Mencetak generasi yang tanggap dengan perkembangan sosial dan teknologi.
4) Menciptakan insan yang taat beribadah, berakhlak mulia, toleran, dan berwawasan kebangsaan.
5) Meningkatkan prestasi sekolah, baik akademik maupun non-akademik.
Misi Satuan Pendidikan
Untuk mencapai visi tersebut SMAN 1 Gambiran mengembangkan misi sebagai berikut.
1)  Menekankan pendidikan karakter dengan jiwa sportif.
2) Mengembangkan pembelajaran berdiferensiasi, berpihak pada siswa dan menyenangkan untuk mengembangkan potensi siswa secara optimal.
3)  Menumbuhkan budaya gemar membaca, memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dengan program literasi yang didukung perpustakaan dan jaringan internet yang memadai.
4) Meningkatkan pembinaan dan pengamalan nilai-nilai keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Mahaesa, serta nasionalisme yang kuat dan bermartabat dalam rangka terciptanya profil pelajar Pancasila.
5) Menciptakan sistem informasi manajemen berbasis digital, pelaksanaan pembelajaran dan penilaian berbasis teknologi informasi dan komunikasi.
6) Meningkatkan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan melalui peningkatan keprofesian berkelanjutan.
7)  Menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, indah, dan nyaman.
8)  Meningkatkan program ekstrakurikuler  dengan mewajibkan kegiatan kepramukaan bagi seluruh peserta didik dan aktif mengikuti berbagai lomba ekstrakurikuler hingga meraih prestasi tingkat nasional.
9)  Mengembangkan sarana dan prasarana yang mendukung terselenggaranya kegiatan pembelajaran yang berhasil guna dan berdaya guna.
10) Menjalin kerja sama yang harmonis antarwarga sekolah, lingkungan masyarakat, dan lembaga lain yang terkait.